
Pada tanggal 9 Oktober 2024, Fathia Islamic School (@osfath_ia) menyelenggarakan kegiatan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS untuk masa bakti 2024-2025. Kegiatan ini berlangsung di aula sekolah dan diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa, bagian dari program P5 bertema “Suaraku Cerminan Pribadiku.”
Rangkaian acara dimulai dengan pengenalan calon pasangan Ketua dan Wakil Ketua OSIS, dilanjutkan dengan penyampaian visi dan misi dari masing-masing pasangan calon. Setelah itu, dilakukan pemungutan suara yang diikuti dengan penghitungan suara secara transparan.
Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib. Para siswa tampak sangat antusias mengikuti jalannya acara, mencerminkan semangat partisipasi yang tinggi dalam kegiatan demokrasi sekolah.
Selamat kepada pasangan Naurah & Ghibran yang telah terpilih sebagai Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMP Islam Fathia Kota Sukabumi untuk masa bakti 2024-2025. Semoga mereka dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa perubahan positif bagi sekolah.