
Teman-teman dari SMP Islam Fathia kembali berpartisipasi dalam Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) tahun 2024. Dalam ajang tahunan ini, para siswa mengikuti berbagai lomba, termasuk Lomba MHQ Putra (Musabaqah Hifdzil Quran), Lomba Kaligrafi, dan Lomba Ceramah Keagamaan Putri. PENTAS PAI merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tahun dengan tujuan mengasah kemampuan seni dan keterampilan keagamaan siswa-siswi di bidang pendidikan agama Islam.
Alhamdulillah, dalam kesempatan ini, Ananda Pahlevi berhasil meraih Juara 3 dalam Lomba MHQ Putra. Kemenangan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi SMP Islam Fathia, tetapi juga menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk semakin mencintai dan mempelajari Alquran.
Semoga prestasi yang diraih oleh Ananda Pahlevi ini dapat menjadi penyemangat dan motivasi bagi seluruh siswa untuk terus mendalami ajaran Alquran, serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.